Kualitas Hidup Orang Tua dengan Anak Disabilitas

Autor: Indri Nurasa, Silvia Mareti
Jazyk: indonéština
Rok vydání: 2022
Předmět:
Zdroj: Citra Delima, Vol 5, Iss 2, Pp 100-104 (2022)
Druh dokumentu: article
ISSN: 2087-2240
2655-0792
DOI: 10.33862/citradelima.v5i2.263
Popis: Anak dengan disabilitas memiliki kebutuhan fisik dan psikis yang lebih banyak dari pada anak tanpa disabilitas. Hal ini akan mempengaruhi respon orang tua. Kondisi orang tua dalam menghadapi anak dengan disabilitas juga akan mempengaruhi kualitas hidup orang tua. Tujuan: Menganalisis kualitas hidup orang tua dengan anak disabilitas. Metode: Menggunakan deskriptif kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Jumlah sampel sebanyak 122 responden dengan menggunakan teknik total sampling. Hasil: Domain kualitas hidup dengan nilai rerata tertinggi adalah domain hubungan sosial (64,80) disusul dengan domain yang memiliki nilai yang sama besarnya yaitu psikologis (63,07), dan lingkungan (62,98), sedangkan domain terendah adalah kesehatan fisik (54,24). Kesimpulan: Nilai median Q1 kualitas hidup orang tua secara umum adalah 4 yang berarti baik, dan nilai median Q2 adalah 4 yang bermakna memuaskan.
Databáze: Directory of Open Access Journals