Penggunaan Model Problem Based Learning (PBL) untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa

Autor: Patresya Nova Mainake, Christina M. Laamena, Magy Gaspersz
Jazyk: English<br />Indonesian
Rok vydání: 2021
Předmět:
Zdroj: Edumatica: Jurnal Pendidikan Matematika, Vol 11, Iss 03 (2021)
Druh dokumentu: article
ISSN: 2088-2157
2580-0779
DOI: 10.22437/edumatica.v11i03.12863
Popis: Kemampuan siswa dalam memahami materi Sistem Persamaan Linier Tiga Variabel (SPLTV) masih menjadi masalah penting yang harus diselesaikan. Guru sebagai pendidik perlu menggunakan berbagai model pembelajaran untuk meningkatkan hasil belajar siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya peningkatan hasil belajar siswa kelas X SMAN 6 Ambon yang diajarkan menggunakan model Problem Based Learning (PBL) pada materi SPLTV. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang terdiri dari 2 siklus dan setiap siklus terdiri dari 2 pertemuan. Sumber data adalah guru dan siswa kelas X-IPA1 SMAN 6 Ambon tahun ajaran 2019/2020 sedangkan yang menjadi subjek penelitian adalah 25 siswa. Instrumen penelitian yang digunakan adalah tes hasil belajar SPLTV yang telah divalidasi oleh ahli. Untuk mengumpulkan data, peneliti menggunakan teknik tes dan observasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terjadi peningkatan hasil belajar siswa. Pada siklus I, hanya 11 siswa yang tuntas (44%) tetapi pada siklus II jumlah siswa yang tuntas meningkat menjadi 19 siswa (76%). Berdasarkan ketuntasan pada siklus I dan siklus II, maka terjadi peningkatan dari siklus I ke siklus II sebesar 32%.
Databáze: Directory of Open Access Journals