Efektivitas Blended Learning pada Pembelajaran Teknologi Pendidikan Mahasiswa Semester 4 Prodi PAI

Autor: Mohammad Ilham, Sri Mujiyati, Ahmad Saefudin
Jazyk: English<br />Indonesian
Rok vydání: 2023
Předmět:
Zdroj: Ideguru, Vol 9, Iss 1 (2023)
Druh dokumentu: article
ISSN: 2527-5712
2722-2195
DOI: 10.51169/ideguru.v9i1.692
Popis: Pembelajaran berbasis teknologi telah menjadi tren utama dalam pendidikan tinggi di era digital saat ini. Artikel ini menjelaskan efektivitas metode pembelajaran blended learning pada mahasiswa semester 4 Program Studi Pendidikan Agama Islam (PAI) di Universitas Nahdlatul Ulama Jepara. Blended learning merupakan pendekatan pembelajaran yang menggabungkan pembelajaran tatap muka dengan pembelajaran online. Metode analisis deskriptif kuantitatif dengan instrumen kuesioner menjadi teknik pengumpulan data dengan 39 mahasiswa PAI sebagai responden. Data yang dikumpulkan melibatkan persepsi mahasiswa terhadap efektivitas pembelajaran blended learning dalam mencapai tujuan pembelajaran mereka. Selain itu, penelitian ini juga mempertimbangkan faktor-faktor yang memengaruhi efektivitas pembelajaran blended learning. Hasilnya, mayoritas mahasiswa menilai pembelajaran blended learning di Universitas Nahdlatul Ulama Jepara efektif dalam meningkatkan hasil belajar mereka. Namun, ada juga sebagian mahasiswa yang merasa masih terdapat beberapa kekurangan dalam metode ini. Oleh karena itu, penelitian ini memberikan wawasan tentang penerapan blended learning dan memberikan rekomendasi untuk perbaikan lebih lanjut guna meningkatkan efektivitas pembelajaran bagi mahasiswa PAI. Kesimpulannya, metode blended learning dapat dijadikan alternatif yang efektif dalam konteks pembelajaran mahasiswa PAI, dengan tetap memperhatikan perbaikan dan penyesuaian yang diperlukan.
Databáze: Directory of Open Access Journals