Pengaruh Model Pembelajaran Berpikir Induktif Berbantuan GeoGebra Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis

Autor: Rusmini Rusmini, Hasratuddin Hasratuddin, Bornok Sinaga, Dian Armanto, Mukhtar Mukhtar
Jazyk: English<br />Indonesian
Rok vydání: 2024
Předmět:
Zdroj: Ideguru, Vol 9, Iss 3 (2024)
Druh dokumentu: article
ISSN: 2527-5712
2722-2195
DOI: 10.51169/ideguru.v9i3.1085
Popis: Model pembelajaran berpikir induktif adalah model pembelajaran berbasis memproses informasi, dengan model ini siswa dituntut aktif berlajar secara mandiri, menemukan konsep dan gagasan, serta mengembangkan kemampuan berpikir kritis yang pada akhirnya berpengaruh terhadap pemecahan masalah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran berpikir induktif terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis siswa SMK Swasta PAB Medan Estate. Penelitian ini dilaksanakan di bulan Maret-Mei 2024. Populasi penelitian seluruh kelas 10 sebanyak 40 orang. Sampel diambil secara purpose sampling sebanyak 40 orang. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif, metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pre-expreimental design dengan bentuk one group pretest and posttest. Sebelum diberikan perlakuan terlebih dahulu dilakukan tes diagnostik untuk mengetahui kemampuan metakognisi siswa seberapa besar kegagalan metakognisinya dalam menyelesaikan masalah statistika. Selanjutnya dikelompokkan untuk kegagalan metakognisi tinggi, sedang dan rendah. Setelah diberikan perlakuan yaitu model pembelajaran berpikir induktif berbantuan GeoGebra diberikan posttest dengan soal yang sama seperti pretes berupa soal uraian materi statistika. Hasil penelitian menunjukkan pengaruh yang signifikan model pembelajaran berpikir induktif berbantuan GeoGebra terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis siswa.
Databáze: Directory of Open Access Journals