Total Intravenous Anesthesia untuk Prosedur Cerclage Serviks pada Wanita Hamil dengan Obesitas

Autor: Mifta Nurmalasari, Andika Bachtiar Effendi
Jazyk: indonéština
Rok vydání: 2024
Předmět:
Zdroj: Jurnal Anestesi Obstetri Indonesia, Vol 7, Iss 3 (2024)
Druh dokumentu: article
ISSN: 2808-3261
2615-370X
DOI: 10.47507/obstetri.v7i3.198
Popis: Inkompetensi serviks merupakan penyakit obstetrik yang jarang terjadi. Hal ini menjadi penyebab 8% kelahiran prematur spontan atau aborsi berulang pada trimester kedua kehamilan. Terdapat kemungkinan untuk dilakukan prosedur obstetri yang tidak terkait dengan persalinan selama masa kehamilan, salah satunya adalah prosedur cerclage serviks. Hal ini merupakan tantangan karena kesejahteraan ibu dan janin harus dipertimbangkan dengan cermat. Pemilihan prosedur anestesi dan waktu tindakan yang tepat sangat penting untuk menghindari komplikasi pada ibu dan janin. Laporan kasus ini bertujuan untuk melaporkan penatalaksanaan anestesi menggunakan Total Intravenous Anesthesia (TIVA) pada ibu hamil dengan usia kehamilan (UK) 23 minggu dengan obesitas dan riwayat kelahiran prematur berulang yang menjalani prosedur cerclage serviks. Seorang wanita berusia 21 tahun UK 23 minggu pada kehamilan ketiga dengan riwayat sebelumnya pernah mengalami dua kali kelahiran prematur (G3P2A0). Kondisi pasien baik dan tidak memiliki riwayat penyakit penyerta kecuali obesitas. Pasien didiagnosis menderita inkompetensi serviks dan berencana menjalani prosedur cerclage serviks elektif dengan anestesi TIVA. Prosedur tersebut berhasil dilaksanakan dengan hasil yang memuaskan. Penatalaksanaan anestesi menggunakan TIVA pada wanita hamil 23 minggu dengan obesitas dan riwayat kelahiran prematur berulang yang menjalani prosedur cerclage serviks telah dilaporkan aman bagi ibu dan bayi dalam laporan kasus ini
Databáze: Directory of Open Access Journals