EFEKTIVITAS PELATIHAN MOTIVASI UNTUK MENURUNKAN TINGKAT STRES SISWA DALAM MENGHADAPI UJIAN NASIONAL SEKOLAH DASAR
Autor: | Wahdan Najib Habiby, Muhammad Nur Wangid |
---|---|
Jazyk: | angličtina |
Rok vydání: | 2013 |
Předmět: | |
Zdroj: | Jurnal Prima Edukasia, Vol 1, Iss 2, Pp 208-221 (2013) |
Druh dokumentu: | article |
ISSN: | 2338-4743 2460-9927 |
Popis: | Penelitian ini bertujuan mengetahui efektivitas pelatihan motivasi yang didesain melalui lima tahap yaitu training need assessment, training priorities, training design, training management, dan training evaluation dengan memberikan materi pada aspek kognitif, emosi dan spiritual untuk menurunkan tingkat stres siswa dalam menghadapi ujian nasional pada kelas VI SDN Tahunan Umbulharjo. Penelitian kuantitatif dengan rancangan eksperimen semu ini menggunakan model two group pretest-posttest design. Dilakukan pada tanggal 28 April 2012. Populasi 47 siswa, dengan sampel pada kelompok kontrol 22 siswa dan kelompok eksperimen 25 siswa. Instrumen pengumpulan data menggunakan angket tentang tingkat stres siswa yang dibagikan kepada siswa dan orangtua, serta wawancara. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan statistik parametrik paired samples t-test, dan diperoleh skor t 3.944, signifikansi sebesar 0,001. Skor rerata kondisi stres kelompok eksperimen dengan kelompok kontrol sebesar 4,5. Karena signifikansi hitung 0,001 < 0,05 maka hipotesis diterima. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelatihan motivasi efektif menurunkan tingkat stres siswa kelas VI SDN Tahunan Umbulharjo Yogyakarta dalam menghadapi ujian nasional. Kata Kunci: stres, Ujian Nasional SD, pelatihan motivasi. |
Databáze: | Directory of Open Access Journals |
Externí odkaz: |