Studi model rancangan hunian vertikal berdasarkan bentuk interaksi warga di bantaran sungai Winogo Yogyakarta

Autor: Sidhi Pramudito, Antonius Lanang Tegar Wicaksana Praptantya, David Jeffry Nasir
Jazyk: English<br />Indonesian
Rok vydání: 2019
Předmět:
Zdroj: ARTEKS : Jurnal Teknik Arsitektur, Vol 3, Iss 2 (2019)
Druh dokumentu: article
ISSN: 2541-0598
2541-1217
DOI: 10.30822/arteks.v3i2.68
Popis: Bantaran sungai merupakan salah satu kawasan perkotaan yang sering mengalami penurunan kualitas lingkungan. Salah satu penyebabnya adalah pemanfaatan bantaran sungai yang tidak seharusnya sebagai ruang bermukim. Sebagai konsekuensi hal tersebut, kualitas hunian yang layak bagi masyarakat menjadi sulit untuk tercapai. Pemerintah telah berupaya melakukan pembangunan rumah susun sebagai salah satu solusi permasalahan tersebut. Namun hal yang terjadi adalah beberapa warga meninggalkan rumah susun karena mereka merasa tidak cocok tinggal pada model hunian vertikal yang formal dan kaku, sehingga terkadang aspek kebersamaan dan interaksi warga tidak dapat ditemui seperti ketika mereka tinggal dalam sebuah lingkungan kampung. Tujuan dari penulisan ini adalah menghasilkan usulan model hunian vertikal berdasarkan bentuk interaksi warga di Kampung Gampingan yang berada di bantaran Sungai Winongo. Hasil dari penulisan ini diharapkan mampu menjadi salah satu alternatif solusi bagi pemangku kepentingan dalam melakukan perencanaan dan perancangan permukiman khususnya pada kampung di bantaran sungai perkotaan. © 2019 Sidhi Pramudito, Antonius Lanang Tegar Wicaksana Praptantya, David Jeffry Nasir
Databáze: Directory of Open Access Journals