Pengaruh Penerapan Metode Eksperimen Berbasis Konstruktivisme pada Konsep Massa Jenis

Autor: Asmiati, Asmiati, Sari Fitriana, Ika, Janah, Roikhatul
Jazyk: angličtina
Rok vydání: 2023
Zdroj: Journal on Teacher Education; Vol. 4 No. 3 (2023): Journal on Teacher Education; 424-429
ISSN: 2686-1895
2686-1798
Popis: Penelitian ini bertujuan mengetahui efektifitas penerapan metode eksperimen berbasis konstruktivisme pada hasil belajar siswa materi massa jenis. Jenis penelitian yang digunakan adalah pre-experimental dengan one group pretest-posttest design. Instrumen yang digunakan adalah lembar observasi dan tes pilihan ganda yang terdiri dar itiga alternative pilihan disertai alasan dan sampel yang dipilih secara Intact group. Berdasarkan hasil analisis data diperoleh penurunan rata-rata persentase siswa dalam menjawab soal yaitu pre-test sebesar 71,44% dan post-test 37,10% dari 35 siswa. Selain itu terdapat perbedaan yang signifikan antara sebelum dan sesudah diberikan pembelajaran menggunakan metode eksperimen berbasis konstruktivisme dengan menggunakan uji statistik McNemar dimana ?2 hitung>?2tabel. Dari hasil perhitungan yang dilakukan, didapatkan besar effect size yaitu 2,44. sesuai dengan kriteria Effect Size (ES) yaitu Es > 0,8 berkategori tinggi, maka penerapan metode eksperimen berbasis konstruktivisme efektif.
Databáze: OpenAIRE