Implementasi Pendidikan Karakter Profil Pelajar Pancasila melalui Habituasi di SD Islam Sjarifudin Kabupaten Kendal

Autor: Asfika, Shofi, Nuvitalia, Duwi, Putriyanti, Lina
Jazyk: angličtina
Rok vydání: 2023
Zdroj: Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK); Vol. 5 No. 2 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling ; 1702-1709
ISSN: 2685-9351
2685-936X
2020-2024
DOI: 10.31004/jpdk.v5i2
Popis: Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya kebijakan baru dari Kemendikbud yang tertuang pada Permendikbud No. 22 Tahun 2020 tentang Rencana Strategis Kemendikbud Tahun 2020-2024 terkait Profil Pelajar Pancasila yang dalam praktik di lapangan masih belum mencapai tahap ideal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan implementasi pendidikan karakter Profil Pelajar Pancasila melalui habituasi di kelas IV SD Islam Sjarifudin Kabupaten Kendal. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Data penelitian diambil dengan tiga teknik pengumpulan data, yaitu observasi, wawancara, angket, dan dokumentasi. Setting penelitian dilakukan di SD Islam Sjarifudin Kabupaten Kendal. Subjek penelitian adalah siswa kelas IV, guru kelas IV/Waka kurikulum, guru bidang kesiswaan, dan kepala SD Islam Sjarifudin. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa implementasi pendidikan karakter Profil Pelajar Pancasila melalui habituasi di SD Islam Sjarifudin Kabupaten Kendal, di antaranya: (1) pembiasaan membaca zikir pagi dan asmaul husna bersama, (2) melaksanakan salat Zuhur berjamaah dan salat Duha tepat waktu, (3) menghafal Al-Quran, (4)_mempelajari lintas bahasa asing, yaitu bahasa Arab dan bahasa Inggris, (5)_menggunakan produk buatan dalam negeri, (6)_pembiasaan piket kelas bersama, (7) mengerjakan tugas dengan mandiri, (8) pembiasaan mencuci piring setelah makan siang, (9) aktif bertanya dan berpendapat, dan (10) membuat telur asin khas Kendal. Selanjutnya, hasil angket dan lembar observasi menunjukkan tingkat implementasi pendidikan karakter Profil Pelajar Pancasila yang dijalankan sudah membudaya dengan perolehan rata-rata persentase sebesar 82,22%. Namun, khusus nilai karakter kreatif masih dalam kategori mulai berkembang sehingga SD Islam Sjarifudin masih membutuhkan upaya untuk meningkatkan nilai kreatif. Kata Kunci: Pendidikan Karakter, Habituasi, Profil Pelajar Pancasila
Databáze: OpenAIRE