PERAN KONSULTAN SUPERVISI DALAM PENGENDALIAN BIAYA, MUTU DAN WAKTU (BMW) PADA PROYEK PENGAWASAN PEMBANGUNAN GEDUNG RUANG KELAS BARU MADRASAH ALIAH NENGERI MAN.2 KOTA BENGKULU TAHUN 2022

Autor: Kenedi, Kenedi
Jazyk: indonéština
Rok vydání: 2023
Předmět:
Popis: Pembangunan Gedung di Indonesia saat ini menjadi prioritas utama dalam Pembangunan Infrastruktur. Konsultan Supervisi/Pengawas merupakan bagian dari struktur Organisasi Proyek pada pelaksanaan pekerjaan konstruksi Gedung tersebut. Pada pekerjaan proyek konstruksi biasanya terjadi kendala pada pekerjaan proyek tersebut, baik kendala yang memang sudah diperhitungkan maupun kendala yang di luar perhitungan perencana. Kendala tersebut menjadi penyebab terlambatnya penyelesaian proyek,tidak sesuainya Mutu proyek dengan yang diharapkan sehingga proyek tersebut tidak berlangsung sesuai dengan rencana, dalam hal ini pada proyek Pengawasan Pembangunan Gedung Ruang Kelas Baru Madrasah Aliah Nengeri MAN.2 Kota Bengkulu Tahun 2022 dimana sedikit terjadi keterlambatan baik dari segi teknis. Penulisan Laporan Teknik ini dilakukan sebagai upaya untuk mendapatkan atau mengetahui faktor- faktor utama pendukung yang mempengaruhi keterlambatan. Penelitian ini dilakukan berdasarkan berbagai kajian Pustaka dan hasil studi yang relavan tentang peran Konsultan Pengawas dalam proses pelaksanaan konstruksi serta indikator kinerja konstruksi/construction performance proyek Gedung yang diteliti, (Pengawasan Pembangunan Gedung Ruang Kelas Baru Madrasah Aliah Nengeri MAN.2 Kota Bengkulu Tahun 2022). Metodelogi penelitian menggunakan tahapan proses, mengkaji berbagai isu, kajian pustaka, hasil penelitian yang relavan, identifikasi permasalahan penelitian, mempersiapkan instrument penelitian, menganalisis permasalahan penelitian dan membahas hasil penelitian yang diperoleh. Metode Penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dan kuantitatif, dengan mengkaji berbagai data primer dan sekunder yang dikumpulkan, studi kasus ini menghasilkan identifkasi peran Konsultan Pengawas pada keberhasilan pembangunan proyek nantinya. Kata kunci : Konsultan Supervisi, Faktor-faktor keterlambatan, Konstruksi jalan
Databáze: OpenAIRE