Pendekatan Dynamic System dalam Pemodelan Pemanfaatan Sumberdaya Hijauan Pakan Lokal untuk Pengembangan Sapi Potong

Autor: Syamsu, Jasmal A, Asja, Mawardi
Rok vydání: 2017
Předmět:
Popis: Pengembangan sumber hiajauan pakan pada intinya merupakan upaya dalam mengoptimalkan semua sumberdaya lokal yang ada, dalam hal ini termasuk pemanfaatan seluruh potensi sumber serat yang ada pada wilayah tersebut seperti limbah pertanian. Pengembangan teknologi pengolahan limbah pertanian guna pemanfaatan limbah sebagai pakan ternak berpotensi dalam menigkatkan daya dukung lahan untuk pemeliharaan ternak ternak. Sehubungan dengan hal tersebut, maka pertanyaan yang muncul kemudian adalah: 1) Bagaimana cara menentukan dan berapa kapasitas atau daya dukung pakan lokal (Food Units); 2) Berapa angka populasi ternak yang dapat dikembangkan, mengarah pada kebijakan anjuran dalam pemeliharaan dan penjualan ternak, dan; 3) Total populasi dan produksi ternak (ekor) dalam jangka waktu tertentu. Simulasi merupakan salah satu langkah untuk melakukan prediksi kondisi yang akan datang berdasarkan pada fakta-fakta saat ini dan kumpulan fakta-fakta masa lalu (historis). Dalam konteks persapipotongan, daya dukung lahan dan ketersediaan pakan serta berbagai aspek ekologi, ekonomi dan sosial terpadu secara holistik membentuk suatu sistem persapipotongan yang kompleks. Dalam sistem tersebut, pengembangan sapi potong sebagai objek kajian memiliki keterikatan dengan komponen-komponen lain yang menentukan perkembangan populasi sehingga membentuk pertumbuhan yang dinamis.
Databáze: OpenAIRE