PENINGKATAN MUTU AKREDITASI PERGURUAN TINGGI MENGGUNAKAN SISTEM MANAJEMEN DOKUMEN ELEKTRONIK (ELECTRONIC DOCUMENT MANAGEMENT SYSTEM)

Autor: Fuadz Hasyim, Andi Rahadiyan Wijaya
Rok vydání: 2019
Zdroj: NJCA (Nusantara Journal of Computers and Its Applications). 4:79
ISSN: 2527-9815
2528-0511
DOI: 10.36564/njca.v4i2.127
Popis: Akreditasi merupakan sistem penjaminan mutu eksternal (SPME) sebagai bagian dari mutu pendidikan tinggi. Borang adalah alat untuk mengumpulkan dan mengungkapkan data dan informasi yang digunakan untuk menilai kelayakan dan mutu institusi Perguruan Tinggi. Dalam penyusunan dokumen borang akreditasi, Perguruan Tinggi mengacu kepada data pendukung yang berkaitan dengan standar yang telah ditetapkan oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Perguruan Tinggi yang menjadi objek dalam penelitian ini adalah Universitas Nurul Jadid Probolinggo (UNUJA). Permasalahan yang didapatkan pada saat proses pengajuan akreditasi adalah sulitnya melakukan inventarisir terhadap data pendukung yang menjadi syarat kelengkapan data dan informasi yang dibutuhkan dalam penyusunan borang akreditasi. Hal tersebut dikarenakan belum adanya manajemen pengelolaan arsip yang baik terhadap dokumen pendukung akreditasi di lingkungan UNUJA. Akibatnya meskipun data pendukung yang dibutuhkan ada, namun untuk menemukan dan mendapatkan kembali masih membutuhkan waktu yang relatif lama. Solusi yang bisa membantu menyelesaikan masalah tersebut adalah dengan menggunakan sistem manajemen dokumen elektronik berbasis web. Berdasarkan hasil pengujian yang dilakukan kepada 50 pengguna sistem didapatkan hasil 90% responden pada fungsionalitas sistem dan 74% responden pada kegunaan sistem.
Databáze: OpenAIRE