Pengaruh Likuiditas Dan Profitabilitas Terhadap Perubahan Labapada Pt. Unilever Indonesia, Tbk

Autor: Trida Trida, Toni Yoyo, Nana Sutisna, Berlin Silaban
Rok vydání: 2021
Předmět:
Zdroj: AKUNTOTEKNOLOGI. 13:77-84
ISSN: 2541-3503
2085-8108
DOI: 10.31253/aktek.v13i1.706
Popis: Penelitian ini didasari oleh penerimaan laba perusahaan yang diperlukan untuk kepentingan kelangsungan operasional perusahaan dan perusahaan tidak mampu dalam mendapatkan laba akan menyebabkan tersingkirnya perusahaan dari kancah perekonomian. Laba perusahaan atau kelompok usaha tertentu sangat dipengaruhi oleh kondisi ekonomi. Di sisi lain kepekaan suatu industri terhadap pasar berbeda-beda mengindikasikan bahwa antara industri mempunyai risiko yang berbeda, demikian pula halnya tingkat profitabilitas, peluang berkembang, dan prospek masa yang akan datang. Perubahan Laba (Δ laba) merupakan tujuan dari penelitian ini dengan variabel bebas current ratio dan return on assets. Hipotesis dalam penelitian ini adalah current ratio dan return on assets berpengaruh terhadap perubahan laba. Hasil perhitungan menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang tidak signifikan secara simultan antara variabel current ratio dan return on assets terhadap perubahan laba. Dan berdasarkan hasil pengujian secara partial dapat diketahui bahwa variabel current ratio (X1) tidak berpengaruh secara signifikan terhadap perubahan laba. Demikian pula dengan variabel return on assets (X2) tidak berpengaruh secara signifikan terhadap perubahan laba.
Databáze: OpenAIRE