PEMANFAATAN PELAYANAN KESEHATAN OLEH MAHASISWA BERDASARKAN JENIS KELAMIN, JAMINAN KESEHATAN, DAN SELF-PERCEIVED NEED
Autor: | David R. L. Sirait, Tadeus A. L. Regaletha, Ribka Limbu |
---|---|
Rok vydání: | 2022 |
Zdroj: | Jurnal Pangan Gizi dan Kesehatan. 11:18-26 |
ISSN: | 2745-6536 2085-2371 |
Popis: | Pelayanan Kesehatan ialah upaya yang di selenggarakan sendiri atau bersama-sama dalam suatu organisasi guna memelihara dan meningkatkan kesehatan, mencegah dan menyembuhkan penyakit serta memulihkan kesehatan perseorangan, keluarga, kelompok dan ataupun masyarakat. Tujuan utama pelayanan kesehatan adalah untuk memelihara dan meningkatkan kesehatan serta mencegah penyakit dan sasaran utamanya adalah untuk kelompok dan masyarakat. Pemanfaatan pelayanan kesehatan merupakan hal penting dalam rangka memelihara dan meningkatkan kesehatan, mencegah suatu penyakit timbul atau bertambah parah,menyembuhkan penyakit, dan memulihkan kondisi kesehatan. Meskipun begitu, masih terdapat masyarakat yang tidak dapat memenuhi kebutuhannya akan pelayanan kesehatan, termasuk mahasiswa. Pemanfaatan pelayanan kesehatan dapat dipengaruhi oleh faktor predisposisi, faktor pemungkin, dan faktor kebutuhan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pemanfaatan pelayanan kesehatan oleh Mahasiswa Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Nusa Cendana angkatan tahun 2017-2019 berdasarkan jenis kelamin, kepemilikan jaminan kesehatan, dan self-perceived need. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan metode rancangan survei. Sampel penelitian berjumlah 155 responden yang merupakan mahasiswa aktif Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Nusa Cendana angkatan tahun 2017-2019. Sampel dipilih menggunakan teknik proportionate stratified random sampling dan pengambilan sampel dilakukan dengan teknik simple random sampling. Hasil penelitian menemukan bahwa mahasiswa aktif Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Nusa Cendana yang melakukan pemanfaatan pelayanan kesehatan sebesar 7,43% laki-laki dan 28% perempuan; 32% mahasiswa memiliki jaminan kesehatan dan 3,43% tidak memiliki jaminan kesehatan; 30,86% mahasiswa merasa membutuhkan pelayanan kesehatan dan 4,57% tidak merasa membutuhkan pelayanan kesehatan. Dengan demikian, penelitian ini menyimpulkan bahwa pemanfaatan pelayanan kesehatan paling banyak dilakukan oleh mahasiswa aktif Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Nusa Cendana berjenis kelamin perempuan yang merasa membutuhkan pelayanan kesehatan karena mereka memiliki jaminan kesehatan. |
Databáze: | OpenAIRE |
Externí odkaz: |