APLIKASI SISTEM INFORMASI RAPORT ONLINE (STUDI KASUS: MI DARUL MUTA’ALLIMIEN LEUWILIANG BOGOR)

Autor: Lila Dini Utami, Rahmat Tri Yunandar, Priyono Priyono, Fizri Ayu Wijasty
Rok vydání: 2019
Zdroj: JITK (Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Komputer). 5:103-110
ISSN: 2527-4864
DOI: 10.33480/jitk.v5i1.685
Popis: Raport Online merupakan konsep manipulasi data nilai siswa yang dilakukan melalui jaringan media elektronik. Dengan tujuan mendukung proses pemberian nilai terhadap siswa oleh guru dan memberikan kemudahan terhadap guru dalam proses perhitungan nilai melalui sistem yang dibuat. Manfaat pembuatan sistem aplikasi ini adalah sebagai bahan evaluasi terhadap sistem yang sedang berjalan dan menghasilkan suatu informasi yang cepat dan akurat dalam membantu dan memudahkan proses memberikan nilai pada setiap kegiatan ulangan harian hingga ujian akhir semester. Metode penelitian yang digunakan adalah dengan berwawancara langsung dengan salah satu guru atau wali kelas di MI Darul Muta’allimien, observasi terhadap kegiatan penginputan nilai MI Darul Muta’allimien beserta studi pustaka. Sedangkan metode yang digunakan dalam pembuatan Sistem Informasi Raport Online Kurikulum 2013 Berbasis Web adalah Waterfall, yang dimulai dengan perencanaan yang tentu saja harus matang, dilanjutkan dengan proses Analisa yang cukup panjang, lalu merancang sistem yang akan dibuat jika telah selesai maka sistem ini siap untuk di implementasikan, setelah implementasi tentu saja ada pemeliharaan sistem yang berkala. Karena sistem akan terus berkembang. Sistem ini akan digunakan oleh para guru di jenjang MI/SD sederajat yang telah menerapkan kurikulum 2013. Tentu saja aplikasi sitem informasi raport online ini akan sangat memudahkan dalam pengolahan nilai pada kurikulum 2013 yang dimana beberapa guru mengeluh perihal pengolahan nilainya.
Databáze: OpenAIRE