UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENGGUNAKAN APLIKASI GAME QUIZIZ PADA PEMBELAJARAN BLENDED LEARNING
Autor: | Christina Purwanti |
---|---|
Rok vydání: | 2022 |
Zdroj: | Jurnal Inovasi Pembelajaran di Sekolah. 3 |
ISSN: | 2774-9746 2774-9363 |
DOI: | 10.51874/jips.v3i1.38 |
Popis: | Pelaksanaan penelitian tindakan sekolah ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan guru dalam menggunakan aplikasi Quiziz pada pembelajaran blended learning melalui pelaksanaan kegiatan pendampingan guru. Subjek penelitian adalah 9 guru di SD Negeri Rejosari 02. Teknik pengumpulan data dengan teknik observasi dan dokumentasi.Analisis data dilakukan dengan teknik deskriptif komparatif.Penjelasan mengenai peningkatan kemampuan guru dalam menggunakan aplikasi Quiziz pada pembelajaran blended learning pada kondisi awal sebesar 45,42 dan hanya masuk dalam kualifikasi KURANG, dan pada pelaksanaan siklus pertama menunjukkan hasil angka nilai rata-rata 69,72 dalam kualifikasi C atau CUKUP dan pada akhir siklus kedua meningkat menjadi 91,67 dalam kualifikasi nilai SANGAT BAIK. Dari segi peningkatan kemampuan guru dalam menggunakan aplikasi Quiziz pada pembelajaran blended learning secara individual menunjukkan peningkatan, karena pada siklus pertama ada 5 guru 55,56% yang memenuhi kriteria keberhasilan yaitu masuk dalam kategori BAIK, pada siklus kedua semua guru dinyatakan meningkat keterampilannya dalam menggunakan aplikasi Quiziz pada pembelajaran blended learning, karena dari 9 guru terdapat 6 guru atau 66,67% yang memenuhi kriteria keberhasilan yaitu masuk dalam kategori SANGAT BAIK dan 3 guru atau 33,33% dalam kriteria nilai BAIK. Melihat data perolehan hasil penelitian dalam kegiatan Penelitian Tindakan Sekolah ini, dapat disimpulkan bahwa pendampingan yang dilakukan oleh kepala sekolah terhadap 9 guru di SD Negeri Rejosari 02 dinyatakan BERHASIL meningkatkan kemampuan guru dalam menggunakan aplikasi Quiziz pada pembelajaran blended learning |
Databáze: | OpenAIRE |
Externí odkaz: |