OPTIMALISASI KEKUATAN BENDING HASIL 3D PRINTING MENGGUNAKAN METODE RESPONSE SURFACE PADA FILAMEN PLA (POLY LACTIC ACID)
Autor: | Dira Nurfaedah, Purwantono Purwantono, Febri Prasetya, Rifelino Rifelino |
---|---|
Rok vydání: | 2021 |
Předmět: | |
Zdroj: | Jurnal Vokasi Mekanika (VoMek). 3:58-66 |
ISSN: | 2656-1697 2656-2812 |
DOI: | 10.24036/vomek.v3i3.217 |
Popis: | Akhir-akhir ini teknologi baru sudah mengembangkan produksi banyak meragup keuntungan untuk yang membutuhkan teknologi past prototype. Printer 3D merupakan teknologi past prototyping yang salah satu jenisnya ialah FDM (Fused Deposition Modelling) yang terkenal dan terjangkau. PLA memiliki karakteristik transparan, bersifat kaku, berbentuk butiran, memiliki ketahanan terhadap kelembapan serta polimer yang elastis. Pada PLA nozzle temperature dan layer thickness berpengaruh terhadap keelastisitas produk. pengaruh ketebalan lapisan cetak, shell thickness mendapatkan parameter paling mendominasi pada respon tensile strength. Akan tetapi dalam hal flexural strength dari bahan PLA, parameter ketebalan lapis, deposition angle, dan pola infil, dikonfimasi ketebalan lapis yang sangat memberikan pengaruh pada bending strength bahan. Metode permukaan respon merupakan sekumpulan statistika serta kalkulasi teknik dimana berfungsi meningkatkan serta memaksimalkan proses, yang mana banyak parameter bebas mempengaruhi variabel respon. Kekuatan bending tertinggi berada pada parameter layer thickness 0.3 mm, nozzle temperature 205oC, dan infill percentage 30% dengan 71.605 MPa. Pada penelitian ini variabel layer thickness sangat berpengaruh terhadap kekuatan bending, nozzle temperature dan infill percentage tidak terlalu berpengaruh terhadap kekuatan bending. Dalam penentuan nilai optimum berdasarkan hasil analisis varian model orde 2 dengan redidual identik menyebar secara acak dan titik residual mendekati garis diagonal untuk uji kenormalan yang berarti memiliki kontribusi terhadap model. Nilai optimum dari variabel bebas menghasilkan nilai bending strength optimal yaitu 0.3 mm untuk layer thickness, 208,18oC untuk nozzle temperature dan 30% untuk infill percentage dengan bending strength yang paling optimal adalah 72,0443 MPa. |
Databáze: | OpenAIRE |
Externí odkaz: |