Popis: |
Biji kopi robusta adalah tanaman yang berfungsi sebagai antioksidan. Salah satu varian kopi Pagar Alam adalah kopi peaberry robusta yang memiliki khasiat mampu meningkatkan kelembaban kulit. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui formulasi sediaan lotion ekstrak etanol biji kopi robusta peaberry green bean kota Pagar Alam dan mampu meningkatkan kelembaban kulit. Metode pengujian meliputi uji organoleptik, uji pH, uji homogenitas, uji ritasi, daya sebar, uji kelembaban dan uji hedonik. Hasil pengujian organoleptik menunjukkan semua formula tidak mengalami perubahan dari segi warna, aroma dan tekstur. Uji pH F0 memiliki pH yang paling tinggi dengan nilai rata-rata 6,5. Hasil uji kelembaban kulit menunjukkan nilai rata-rata persentase kelembabkan F2 memiliki tingkat melembabkan kulit yang paling tinggi dengan nilai sebesar 60%. Hasil uji hedonik kesukaan terhadap warna menunjukkan F2 yang sangat disukai. Hasil uji hedonik terhadap aroma yang menunjukan F3 yang sangat disukai, uji hedonik terhadap tekstur yang paling disukai adalah F3 dan hasil uji iritasi semua formula tidak mengiritasi kulit. Kesimpulan bahwa ekstrak biji kopi robusta (Coffea canephora) peaberry green bean dapat menjadi sediaan lotion dan mampu meningkatkan kelembaban kulit yang tinggi. |