Kunci Sukses melalui Edutech (Education Technology) sebagai Media Pembelajaran Kompetensi Keterampilan Bisnis dengan Aplikasi KUNCIE bagi siswa SMK Dhuafa Padang

Autor: Nadia Alfitri, Tuti Azra, Humaira Humaira, Andrizal Andrizal, Yefriadi Yefriadi
Rok vydání: 2023
Zdroj: Literasi: Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Inovasi. 3:457-463
ISSN: 2775-3301
Popis: ejak pandemi 2 tahun yang lalu, sekolah lebih banyak melakukan kegiatan belajar mengajar secara daring. Siswa dibekali materi ajar baik dalam bentuk dokumen ataupun video untuk mengikuti materi ajar. Tentunya sebuah ponsel merupakan kebutuhan pokok bagi siswa untuk dapat berinteraksi secara daring dengan guru. Sebagian besar pelajar sebagai pengguna internet lebih banyak menggunakan ponsel dibanding lewat laptop atau ke warung internet, namun hanya untuk browsing, chating dengan aplikasi media sosial atau bermain games online sehingga menghabiskan waktu, namun tidak difungsikan untuk kraetifitas diri. Oleh karena itu diberikan pemahaman kepada pelajar agar ponsel digunakan secara maksimal selain sebagai media pembelajaran formal juga difungsikan untuk mengembangkan dan mengasah kreatifitas diri atau mengedukasi diri secara teknologi digital dengan membuat content yang dapat dijadikan usaha atau bisnis online. Salah satunya melalui aplikasi KUNCIE siswa dapat belajar memulai bisnis sebagai pemula, pembelajaran dari mentor-mentor yang ahli di bidangnya masing-masing untuk menyampaikan bagaimana hobi berbasis digital dijadikan potensi diri untuk berkreatifitas.
Databáze: OpenAIRE