Diseminasi Teknologi Filtrasi Air Kolam Budidaya Ikan dan Diversifikasi Produk Pangan Olahan Berbasis Ikan Lele di Desa Curug Kecamatan Gunung Sindur Kabupaten Bogor

Autor: Muhammad Ikhsan Amar, Budhi Martana, Asep Kamaluddin Nashir
Rok vydání: 2021
Předmět:
Zdroj: Community Empowerment. 6:112-118
ISSN: 2621-4024
2614-4964
Popis: Kegiatan diseminasi produk teknologi ini melibatkan kelompok pembudidaya ikan (Pokdakan) Curug Mutiara, dan Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Desa Curug. Permasalahan utama yang dihadapi mitra adalah sulitnya melakukan pengolahan air untuk proses pembudidayaan ikan lele karena kualitas air tanah yang ada di Desa Curug kurang baik, dan kurangnya pengetahuan masyarakat tentang diversifikasi produk pangan olahan ikan lele. Tujuan dari diseminasi produk teknologi ini adalah membantu mitra dalam pengembangan teknologi filtrasi air kolam dan melakukan diversifikasi produk pangan olahan ikan lele. Tahapan kegiatan yang digunakan, yaitu sosialisasi, pelatihan dan pendampingan. Kegiatan diseminasi produk teknologi kepada masyarakat yang telah dilaksanakan dapat berjalan berkat kerja sama tim pengabdian, perangkat desa dan kelompok pembudidaya ikan lele serta TP-PKK desa Curug, dalam menciptakan dan mengembangkan usaha budidaya ikan lele yang produktif, sehingga mampu mendorong peningkatan ekonomi masyarakat.
Databáze: OpenAIRE