ANALISIS PENGARUH PRODUKSI DAN KONSUMSI TERHADAP IMPOR SUSU SAPI DI INDONESIA TAHUN 2017-2021
Autor: | Diezly Virena Br Ginting, Fika Salsabila, Indah Maharani, M. Aqila Arzako, Nancy Ortega Sitanggang |
---|---|
Rok vydání: | 2023 |
Zdroj: | Investama : Jurnal Ekonomi dan Bisnis. 9:57-66 |
ISSN: | 2722-774X 2549-3779 |
DOI: | 10.56997/investamajurnalekonomidanbisnis.v9i01.811 |
Popis: | Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh dari produksi dan konsumsi susu sapi terhadap angka impor susu sapi di Indonesia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dan analisis data yang bersumber dari buku Statistik Peternakan dan Kesehatan Hewan Tahun 2022 oleh Direktorat Jenderal Peternakan Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian RI dan website resmi Badan Pusat Statistik 2017-2021. Konsumsi susu di Indonesia mengalami peningkatan dengan rata-rata 4.413.009 ton dalam kurun waktu lima tahun dikarenakan permintaan yang meningkat. Sedangkan, produksi susu dalam negeri masih rendah dengan rata-rata 943.390 ton dalam kurun waktu lima tahun. Hal tersebut dikarenakan jumlah populasi sapi perah di Indonesia yang stasioner. Sehingga, untuk memenuhi kebutuhan susu dalam negeri maka dilakukan impor. Hal ini menunjukkan bahwa konsumsi dan produksi domestik susu Indonesia berpengaruh terhadap besarnya impor susu di Indonesia. Dimana, konsumsi memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap impor susu dibandingkan dengan produksi susu domestik. Kata kunci: impor, produksi, konsumsi |
Databáze: | OpenAIRE |
Externí odkaz: |