Penerapan Model Pembelajaran Aptitude Treatment Interaction (ATI) Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas IV di SD Negeri Sungai Tonang Kec. Kampar Utara

Autor: Fajrul Insani, Gustimal Witri, M. Jaya Adi Putra
Rok vydání: 2022
Zdroj: Indonesian Research Journal On Education. 1:100-109
ISSN: 2775-8672
2775-9482
Popis: Latar belakang dari penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar matematika siswa kelas IV SDNegri 015 Sungai Tonang dengan nilai rata-rata yang diperoleh siswa sebesar 61.95, sedangkanpenetapan KKM dari sekolah tersebut adalah 70.00. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahuipeningkatan hasil belajar matematika pada siswa kelas IV SD Negri Sungai Tonang KecamatanKampar Utara semester ganjil tahun 2020/2021 setelah diterapkannya model pembelajaranAptitude Treatment Interaction (ATI). Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK)yang dilaksanakan dalam dua siklus dengan tahapan perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, danrefleksi. Subjek penelitian ini merupakan siswa kelas IV SD Negri 015 Sungai Tonang KecamatanKampar Utara semester ganjil tahun ajaran 2020/2021 sebanyak 20 orang. Teknik pengumpulandata berupa teknik observasi dan teknik tes. Rata-rata belajar siswa sebelum penerapan modelpembelajaran Aptitude Treatment Interaction (ATI) adalah 61.95 meningkat pada siklus I sebesar68 dan meningkat pada siklus II sebesar 73.5. Hasil penelitian menunjukkan bahwa denganmenggunakan penerapan model pembelajaran Aptitude Treatment Interaction (ATI) dapatmeningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas IV di SD Negri 015 Sungai Tonang KecamatanKampar Utara.
Databáze: OpenAIRE