PENERAPAN SISTEM PAKAR BIMBINGAN KONSELING PADA SMK MUHAMMADIYAH 3 METRO

Autor: Sidik Kosasih, Untoro Apsiswanto, M. Adie Syaputra
Rok vydání: 2022
Zdroj: International Research on Big-Data and Computer Technology: I-Robot. 6:38-42
ISSN: 2797-4278
2797-4294
DOI: 10.53514/ir.v6i2.335
Popis: Bimbingan konseling sangat diperlukan terutama dalam membantu siswa untuk menghadapi permasalahan yang dialami. Jumlah siswa yang banyak berbanding dengan sedikitnya guru BK sehingga tidak semua siswa bisa mendapatkan bimbingan konseling. Dengan penerapan sistem pakar bimbingan konseling membantu guru BK mengetahui bidang masalah yang dialami oleh siswa. Tujuan penelitian untuk menganalisa kebutuhan sistem diagnosa bimbingan konseling yang akan di bangun menggunakan metode certainty factor, menerapkan hasil analisa kedalam sebuah rancangan sistem diagnosa permasalahan pada siswa SMK Muhammadiyah 3 Metro dan menerapkan hasil rancangan kedalam sistem berbasis web. Metode yang digunakan adalah metode Certainty Factor (CF) untuk mengukur nilai kepastian/ketidakpastian. Metode teknik desain perangkat lunak yang digunakan dalam perancangan sistem ini menggunakan metode OOSE yang tahapannya terdiri dari requirement, analisis, desain, implementasi dan testing. Aplikasi ini dibuat menggunakan bahasa pemrograman PHP, HTML, dan database MySQL. Aplikasi ini mampu mengenali 3 bentuk masalah diantaranya, masalah pribadi, masalah penyesuaian sosial dan masalah akademik.
Databáze: OpenAIRE