Hubungan Lama Rawat Inap dengan Kejadian Depresi pada Anak Usia 10-18 Tahun yang Dirawat di RSUD Dr. Soetomo Surabaya

Autor: null Rika Hapsari, null Mira Irmawati, null Ahmad Suryawan, null Irwanto
Rok vydání: 2021
Zdroj: MEDICINUS. 34:18-23
ISSN: 1979-391X
Popis: Latar belakang: Depresi dapat terjadi pada anak dengan penyakit kronis yang menjalani rawat inap. Lamanya rawat inap dapat meningkatkan prevalensi depresi yang dapat memengaruhi outcome pengobatan. Tujuan dari penelitian ini adalah menilai hubungan antara lamanya rawat inap dengan depresi pada anak dengan penyakit kronis. Metode: Studi cross-sectional ini dilakukan di RSUD Dr. Soetomo Surabaya, mulai dari Januari sampai Maret 2019. Screening depresi dilakukan pada anak berusia 10-18 tahun dengan penyakit kronis seperti hematologi onkologi, penyakit ginjal kronis, penyakit liver yang menjalani perawatan ≥7 hari. Anak dengan riwayat depresi sebelumnya atau penyakit mental lainnya tidak diikutsertakan dalam penelitian. Depresi dievaluasi dengan kuesioner Children’s Depression Rating Scale-Revised (CDRS-R). Analisis statistik menggunakan uji komparasi dan uji korelasi dengan nilai p
Databáze: OpenAIRE