Peran Guru dalam Meningkatkan Kemampuan Berbicara Anak Usia 5-6 Tahun di TK Kristen Immanuel Kota Pontianak
Autor: | Putri Sinta Ekklesia, Muhamad Ali Daud, Andini Linarsih, Marmawi Marmawi, Desni Yuniarni |
---|---|
Rok vydání: | 2022 |
Zdroj: | Jurnal Pendidikan Bahasa. 11:52-64 |
ISSN: | 2407-151X 2089-2810 |
Popis: | Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peran guru dalam meningkatkan kemampuan berbicara anak usia 5-6 tahun di TK Kristen Immanuel Pontianak. Subjek penelitian yaitu guru kelas B1 dan anak kelas B1 usia 5-6 tahun. Lokasi penelitian di TK Kristen Immanuel Pontianak. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1. Peran guru sebagai pembimbing dalam meningkatkan kemampuan berbicara pada anak, sudah dilakukan guru dengan optimal yaitu membantu membimbing anak dari awal hingga akhir pembelajaran 2. Peran guru sebagai motivator dalam meningkatkan kemampuan berbicara pada anak sudah dilakukan guru dengan optimal yaitu memberikan semangat, dorongan, apresiasi dan memberikan kalimat pujian pada anak 3. Peran guru sebagai fasilitator dalam meningkatkan kemampuan berbicara pada anak sudah dilakukan guru dengan optimal yaitu memfasilitasi anak dengan media dan metode pembelajaran. Dengan demikian peran yang telah guru lakukan dan terapkan dalam meningkatkan kemampuan berbicara anak usia 5-6 tahun di TK Kristen Immanuel Pontianak sudah dilaksanakan dengan optimal sesuai dengan perannya. |
Databáze: | OpenAIRE |
Externí odkaz: |