MOTIVASI KERJA PEGAWAI DALAM PELAYANAN PUBLIK DI SEKRETARIAT PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN TAKALAR

Autor: Nurbiah Tahir
Rok vydání: 2016
Zdroj: Jurnal Ad'ministrare. 3:1
ISSN: 2541-1306
2407-1765
DOI: 10.26858/ja.v3i2.2423
Popis: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat motivasi kerja pegawai, tingkat pelayanan publik dan hubungan motivasi kerja pegawai dalam pelayanan publik di Sekretariat Pemerintah Daerah Kabupaten Takalar.Jenis Penelitian ini menggunakan pendekatankualitatif, dengan metode fenomenologi. Penelitian kualitatif dimaksudkan untuk mengeksplorasi dan memahami makna dari masalah-masalah sosial (Creswell, 2010). Fenomenologi yang dimaksud adalah peneliti berorientasi pada fenomenologis yang menekankan pada aspek subjektif dari tingkah laku manusia dengan melihat realitas sebagai konstruksi sosial, karena realitas juga merupakan hasil berbagi pengalaman berinteraksi antara satu orang dengan orang lain (Irawan, 2006). Hasil penelitian menunjukkan Tingkat motivasi kerja yang diberikan kepada para pegawai di Kantor Sekretariat Pemerintah Daerah Kabupaten Takalar masih masih perlu ditingkatkan, begitupula dengan pelayanan publik yang masih perlu perbaikan karena terlihat hubunganpositif dengan adanya motivasi kerja dalam pelayanan publik di Sekretariat Pemerintah Daerah kabupaten Takalar. Kata Kunci : Motivasi Kerja, Pelayanan Publik
Databáze: OpenAIRE