PEMODELAN REAKTOR BIOGAS MENGGUNAKAN MODEL SISTEM DINAMIK UNTUK MENINGKATKAN EFISIENSI DAN BIAYA PEMBUATAN

Autor: Murtalim, Amir
Rok vydání: 2021
Předmět:
Zdroj: BUANA ILMU. 6:231-239
ISSN: 2580-5517
2541-6995
DOI: 10.36805/bi.v6i1.2004
Popis: Penelitian ini bertujuan untuk menyusun model sistem dinamik yang menggambarkan hubungan sub-sistem proses biogas, sosial ekonomi, dan sumber bahan bakar alternatif pada reaktor biogas. Sumber bahan biogas pada penelitian ini adalah kotoran sapi. Selain itu, penelitian ini juga bertujuan untuk membuat prediksi kondisi dan produksi biogas untuk 5 tahun ke depan. Model disusun menggunakan pendekatan sistem dinamik. Variabel yang menjadi faktor dalam model adalah jumlah dan komposisi kotoran sebagai bahan alternatif, proses kimia pada reaktor biogas, dan kondisi sosial ekonomi peternak. Hasil penelitian diharapkan dapat memberikan gambaran tentang proses reaksi biogas, sehingga dapat memprediksi produksi dan efisiensi yang dihasilkan dari reaktor biogas. Penelitian ini juga diharapkan mampu memprediksi ukuran dan spesifikasi biogas yang efektif sehingga dapat memberikan masukan untuk rekayasa reaktor biogas. Kata kunci: Biogas; digester; kotoran sapi; sistem dinamik.
Databáze: OpenAIRE