PENERAPAN FILTER AKTIF SEBAGAI CARA MENAIKKAN NILAI FAKTOR DAYA PADA PENGGUNAAN BEBAN NON LINIER
Autor: | Achmad Syahid, Isa Rachman, Galih Anindita, Edy Setiawan |
---|---|
Rok vydání: | 2019 |
Zdroj: | Jurnal Teknologi Maritim. 2:21-26 |
ISSN: | 2620-7540 2620-4916 |
Popis: | Terdapat beberapa sisi negatif dari penggunaan motor induksi , yaitu timbulnya harmonisa yang dapat mengurangi kualitas daya listrik. Selain motor listrik, penggunaan Lampu konvensional atau lampu menggunakan ballast trafo juga turut ambil bagian menjadi penyebab turunnya kualitas daya. Penelitian bertujuan mengembangan solusi yang mampu mengurangi gangguan kegagalan fungsi atau degradasi peralatan dan perangkat yang lebih sensitif dan kerugian tambahan berupa pemanasan berlebih yang menyebabkan pengurangan umur rata-rata peralatan, minimalisasi terjadinya penurunan power faktor dan timbulnya harmonisa pada pemanfaatan energi listrik. Metode yang digunakan adalah eksperimen. Untuk beban non linier seperti lampu TL menyebabkan penurunan nilai faktor daya, beda fasa tegangan dan arusnya sebesar 69,8°, untuk beban linier lampu pijar beda fasa tegangan dan arus 0°. Untuk lampu TL nilai faktor daya terukur 0.34, lampu pijar 1.0 dan lampu Led tidak ada besaran nilai faktor daya yang terukur. Effisiensi untuk beban lampu TL 0.24%. Karena permasalahan itu, paper ini menampilkan rancangan Filter aktif Pararel yang secara prinsip akan menginjeksikan arus kompensasi yang besarnya sama dengan arus distorsi pengaruh harmonisa. |
Databáze: | OpenAIRE |
Externí odkaz: |