Inovasi TAMPAYANG sebagai Alat Pemurnian Air Laut di Desa Pulau Ay Kecamatan Banda Kabupaten Maluku Tengah

Autor: Farida Bahalwan, Wa Nirmala, Kasliyanto Kasliyanto
Rok vydání: 2022
Předmět:
Zdroj: Jurnal Penelitian Pendidikan IPA. 8:2675-2681
ISSN: 2407-795X
2460-2582
DOI: 10.29303/jppipa.v8i6.1898
Popis: Pulau Ay merupakan pulau yang terletak di sebelah barat Kepulauan Banda Kabupaten Maluku Tengah Provinsi Maluku. Struktur tanah di pulau Ay hampir 85% dipenuhi oleh batu karang sehingga untuk memperoleh air bersih sangatlah sulit dan masyarakat pulau Ay hanya mengandalkan air hujan untuk keperluan mendapatkan air bersih. Tujuan dari penelitian ini untuk membuat inovasi pemurnian air laut menjadi air minum di desa pulau Ay dan menguji kualitas air yang dihasilkan. Penelitian ini dilakukan dengan mendesain alat pemurnian air laut yang disebut sebagai Tampayang (tempat air minum pulau Ay) terdiri dari tong penampungan air, filter sederhana, alat penyulingan air laut dan mesin membran reverse osmosis (RO). Air yang di hasilkan dari pemurnian air laut kemudian dianalisis di laboratorium sesuai SNI dan Permenkes tahun 2010 tentang persyaratan kualitas air minum. Hasil penelitian menunjukan bahwa alat Tampayang menghasilkan 2 jenis air yaitu air bersih dan air minum. Setelah diuji kedua jenis air ini memenuhi syarat kualitas air untuk dikonsumsi berdasarkan parameter fisika, kimia dan biologi. Air bersih dan air minum yang dihasilkan dapat bermanfaat dan dikonsumsi bagi masyarakat pulau Ay sebagai solusi pemanfaatan air laut.
Databáze: OpenAIRE