Minat Mahasiswa terhadap Bahasa Arab: Studi pada Program Pendidikan Ulama Tarjih FakultasAgama Islam Universitas Muhammadiyah Malang

Autor: Fathor Rahim
Rok vydání: 2020
Předmět:
Zdroj: Progresiva : Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Islam. 8:110
ISSN: 2684-9585
2502-6038
DOI: 10.22219/progresiva.v8i2.11040
Popis: Artikel ini ingin menjelaskan mengenai minat mahasiswa Program Pendidikan Ulama Tarjih (PPUT) Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) terhadap program pendidikan Bahasa Arab, dan faktor-faktor internal dan eksternal yang mempengaruhi minat tersebut. Studi mengenai minat mahasiswa para calon ulama di lingkungan Muhammadiyah ini penting, karena: pertama, belum pernah dilakukan, terutama yang berkaitan secara spesifik dengan meningkatkan kemampuan Bahasa Arab sebagai “ilmu alat”; kedua, hal itu sangat bermanfaat untuk mengidentifikasi kualitas ilmu alat para calon ulama Muhammadiyah; ketiga, kualitas ilmu alat yang dimiliki tentu saja bermanfaat sebagai basis rekomendasi bagi para dosen pengampu ilmuilmu keislaman di lingkungan Fakultas Agama Islam (FAI) UMM dan juga bagi Majelis Tarjih dan Tajdid (MTT) Muhammadiyah dalam rangka menyiapkan para kader ulama tarjih yang berkompeten. Metode penelitian yang digunakan dalam studi kali ini adalah penelitian elaboratif-kualitatif dan kuantitatif, yang didukung dengan analisis deskriptif. Artikel ini berargumentasi bahwa, para mahasiswa PPUT memiliki minat yang kuat dalam menekuni Bahasa Arab, dengan indicator bahwa mereka sangat berkomitmen ketika harus belajar secara aktif di kelas Bahasa Arab intensif. Bahasa Arab sebagai ilmu alat, sangatlah penting dan berarti bagi mereka, karena bermanfaat untuk mendalami ilmu-ilmu keislaman secara mendalam.
Databáze: OpenAIRE