Analisis Pengaruh Rasio Efektivitas, Kemandirian dan Kontribusi terhadap Pendapatan Asli Daerah pada Kantor Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah (BPPRD) Kota Kendari Provinsi Sultra

Autor: Ratna Dewi, Masdar Mas'ud, Armiyani Armiyani
Rok vydání: 2019
Zdroj: PARADOKS : Jurnal Ilmu Ekonomi. 2:24-33
ISSN: 2622-6383
Popis: Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh rasio efektifitas, rasio kemandirian dan rasio Kontribusi terhadap Pendapatan Asli Daerah kota Kendari. Penelitian ini dilakukan pada Kantor Badan Pengelola Pajak Dan Retribusi Daerah (BPPRD) Kota Kendari Sulawesi Tenggara. Jumlah pengamatan dalam penelitian adalah 10 tahun. Analisis data yang digunakan adalah analisis data kuantitatif, yaitu analisis data yang menggambarkan analisis kinerja keuangan pada BPPRD kota Kendari provinsi Sulawesi Tenggara. Sedangkan untuk mengetahui pengaruh kinerja keuangan yaitu rasio efektivitas, rasio kemandirian dan rasio kontribusi terhadap Pendapatan Asli Daerah digunakan analisis regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rasio efektivitas tidak berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap pendapatan asli daerah pada kantor BPPRD Kota Kendari Provinsi Sulawesi Tenggara. Rasio kemandirian berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan asli daerah pada kantor BPPRD Kota Kendari Provinsi Sulawesi Tenggara. Rasio kontribusi pajak daerah berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap pendapatan asli daerah pada kantor BPPRD Kota Kendari Provinsi Sulawesi Tenggara.
Databáze: OpenAIRE