Popis: |
Masa modern seperti saat ini, sudah hampir semua bidang menggunakan teknologi, salah satu contoh Badan Pertanahan Nasional yang telah membuat Aplikasi Sentuh Tanahku, aplikasi tersebut dibuat untuk kepengurusan hal – hal yang berkaitan dengan pertanahan seperti surat tanah, ptsl, dll. Aplikasi ini sangat membantu masyarakat, banyak masyarakat yang merasa puas atau sebaliknya. Komentar masyarakat terhadap aplikasi sentuh tanhaku ini mereka sampaikan lewat komentar di google play, dengan keadaan tersebut maka diperlukan adanya analisis sentimen untuk mengklasifkasikan komentar yang positif atau komentar negatif, klasifikasi ini menggunakan metode naive bayes karena metode naive bayes ini merupakan metode klasifikasi yang memanfaatkan probabilitas atau peluang , dengan begitu tujuan penelitian ini membahas tentang penerapan metode naive bayes dalam analisis sentimen aplikasi Sentuh Tanahku pada google play. Hasil yang diperoleh adalah 24% sentimen negatif dan 76% sentimen positif, dan didapatkan akurasi 76%, dengan hasil akurasi tersebut metode naive bayes ini cukup layak untuk analisis setimen aplikasi Sentuh Tanahku ini |