Tingkat Depresi, Stres, dan Kecemasan Mahasiswa Teknik Elektro selama Pembelajaran Daring
Autor: | Muhammad Mahbub Junaidi, Heri Purnawan, Rifky Aisyatul Faroh |
---|---|
Rok vydání: | 2023 |
Zdroj: | Tarbiyah Wa Ta'lim: Jurnal Penelitian Pendidikan dan Pembelajaran. :1-11 |
ISSN: | 2714-8483 2355-1003 |
Popis: | Pandemi covid-19 sangat berdampak pada dunia pendidikan. Pembelajaran yang semula dilakukan dengan tatap muka berubah menjadi jarak jauh (daring) atau yang biasa disebut dengan pembelajaran online. Tidak sedikit mahasiswa yang mengeluh akan adanya perubahan tersebut. Keterbatasan sinyal hingga tingkat kepahaman materi menjadi keluhan para mahasiswa tersebut. Kejenuhan yang dialami oleh mahasiswa akibat pembelajaran online dapat berdampak pada kondisi psikologi seseorang. Jika dibiarkan, maka dapat mengakibatkan adanya gangguan depresi, stress, maupun kecemasan. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mendeskripsikan tingkat depresi, stress, dan kecemasan mahasiswa Teknik Elektro selama pembelajaran daring. Metode penelitian menggunakan analisis deskriptif kuantitatif dengan pengumpulan data menggunakan kuesioner DASS 21. Sampel yang digunakan yaitu sebanyak 90 mahasiswa Teknik Elektro Universitas Islam Lamongan. Teknik pengambilan data yang digunakan adalah accidental sampling, yaitu dengan cara meminta kesediaan responden untuk terlibat dalam penelitian ini. Analisis yang digunakan yaitu analisis deskriptif dan analisis regresi berganda untuk mengetahui faktor-faktor yang berpengaruh terhadap depresi, stress, dan kecemasan pada mahasiswa selama dilakukannya pembelajaran online. Hasil penelitian menunjukkan 17,8% responden mengalami depresi, 25,6% mengalami stress, dan 21,2% mengalami kecemasan. Hasil analisis regresi menunjukkan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi depresi, stres, dan kecemasan pada mahasiswa selama pembelajaran online adalah sulitnya menikmati waktu luang dan kesulitan dalam pembelajaran online. |
Databáze: | OpenAIRE |
Externí odkaz: |