HUBUNGAN ANTARA HARDINESS DAN PSYCHOLOGICAL WELL BEING PADA SISWA KELAS 11 SMA NEGERI 2 KOTA MAGELANG
Autor: | Bagus Pambudi, Diana Rusmawati |
---|---|
Rok vydání: | 2022 |
Zdroj: | Jurnal EMPATI. 11:44-49 |
ISSN: | 2829-1859 2337-375X |
Popis: | Hardiness merupakan karakteristik kepribadian individu yang tahan terhadap stres, dengan ciri dapat merespon stres secara positif serta tahan terhadap tekanan yang dialaminya. Psychological well being merupakan keadaan individu yang mampu mengembangkan potensi, dapat berfungsi secara optimal dan positif, menerima dirinya secara utuh, memiliki hubungan positif dengan orang lain, memiliki kemandirian sosial, mampu mengontrol lingkungan eksternal, serta memiliki tujuan hidup. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara hardiness dengan psychological well-being pada siswa kelas 11 SMA Negeri 2 Kota Magelang. Populasi penelitian ini sebanyak 8 kelas (224 siswa), dengan sampel penelitian sebanyak 4 kelas (114 siswa). Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik conviniece sampling. Alat ukur yang digunakan adalah skala hardiness (16 aitem valid; α=0,846) skala psychological well being (24 aitem valid; α=0,822). Hasil uji hipotesis menunjukan koefisien korelasi 0.603 dengan signifikansi 0.000 (p < 0.05). Artinya terdapat hubungan positif signifikan antara variabel hardiness dengan variabel psychological well-being pada siswa kelas 11 SMA N 2 Kota Magelang. Jika hardiness tinggi maka psychological well-being yang dimiliki siswa tinggi, sebaliknya jika hardiness rendah maka psychological well being yang dimiliki siswa rendah. Sumbangan efektif dari variabel hardiness terhadap variabel psychological well being sebesar 36,4%, dan 63,6% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak terungkap dalam penelitian ini.Kata kunci: hardiness; psychological well being; siswa |
Databáze: | OpenAIRE |
Externí odkaz: |