Keefektifan Pelaksnaan Program Layanan Bimbingan dan Konseling Sekolah Menengah Umum Kota Tegal

Autor: null Sukoco
Rok vydání: 2011
Předmět:
Zdroj: Cakrawala: Jurnal Pendidikan. 6:20-32
ISSN: 2549-9300
1858-4497
DOI: 10.24905/cakrawala.v6i1.49
Popis: Penelitian ini bertujuan mengevaluasi keefektifan pelaksanaan programlayanan bimbingan dan konseling sekolah menengah umum kota Tegal denganmenggunakan model evaluasi CIPP (Context, Input, Process, Product) dariStufflebeam. Penelitian dilakukan di wilayah Kota Tegal; Tegal timur 5 SMU,Tegal Barat 6 SMU, Tegal Selatan 2 SMU. Populasi penelitian adalah siswa kelas2 sejumlah 2.485 orang, dan guru sebanyak 30 orang. Subyek penelitian meliputiguru BK dan para siswa, yang pengambilannya dilakukan dengan teknik randomsampling karena setiap individu diberi kesempatan yang sama untuk menjadisampel. Uji coba dilakukan kepada 40 siswa di luar subyek penelitian. Instrumenpengumpulan data adalah lembar kesiapan guru BK, lembar tanggapan siswa,lembar persepsi siswa dan lembar perilaku siswa. Pengumpulan data utamadilakukan dengan menggunakan kuesioner, sedangkan pengumpulan datapendukung menggunakan wawancara, observasi dan dikumentasi.Hasil evaluasi input memberi gambaran bahwa kesiapan guru BK denganperolehan skor 108 (32,35%) kategori tinggi, tanggapan persepsi siswa denganperolehan skor 95 (31,05%) kategori tinggi. Layanan BK dengan perolehan skor141 (46,08%) dan perilaku siswa memperoleh skor 109 (35,62%) dalam tingkatancukup. Hasil tersebut menunjukkan bahwa kesiapan guru BK, tanggapan siswa,layanan BK, dan perilaku siswa layak digunakan sebagai instrumen penelitian.
Databáze: OpenAIRE