Popis: |
Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk mengetahui sejauh mana peningkatan tehnik dasar lempar tangkap bola pada permainan bola kasti melalui variasi bermain pada siswa Kelas V SDN 105389 Timbang Deli Kec, Percut Sei Tuan Kab, Deli Serdang Tahun Ajaran 2020/2021. Lokasi penelitian ini dilaksanakan di SDN 105389 Timbang Deli Kec, Percut Sei Tuan Kab, Deli Serdang Tahun Ajaran 2020/2021, yang dilaksanakan mulai tanggal 24 Februari sampai 02 Maret 2020 selama dua minggu. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa Kelas V SDN 105389 Timbang Deli Kec, Percut Sei Tuan yang berjumlah 30 orang, dan sampel dalam penelitian ini adalah Kelas V yang terdiri dari 30 orang sehingga penelitian ini disebut total sampling. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Terdiri dari siklus I Dan II. Untuk memperoleh data dalam penelitian ini maka dilakukan tes hasil belajar I (di siklus I) dan tes hasil belajar II ( di siklus II) yang berbentuk aplikasi teknik dasar lempar tangkap bola sebanyak dua kali pertemuan. Hasil analisis Hasil tes belajar siklus I diperoleh 15 orang (50%) yang telah mencapai tingkat ketuntasan belajar, sedangkan 15 orang (50%) belum mencapai tingkat ketuntasan belajar, dengan nilai rata-rata siswa adalah 67,62. (2) Dari tes hasil siklus II diperoleh 28 orang (93,33%) yang telah mencapai ketuntasan belajar, sedangkan 2 orang (6,67%) belum mencapai ketuntasan belajar, dengan rata-rata nilai siswa adalah 82,76, dapat dilihat bahwa terjadi peningkatan nilai rata-rata dari hasil belajar persiklus sebesar 15,14 dan peningkatan ketuntasan klasikalnya sebesar 43,3%. Berdasarkan hasil analisis data dapat dikatakan bahwa melalui variasi bermain dapat meningkatkan penguasaan tehnik dasar lempar tangkap bola pada siswa Kelas V SDN 105389 Timbang Deli Kec, Percut Sei Tuan Kab, Deli Serdang Tahun Ajaran 2020/2021. |