Big Five Personality and Fear of Missing Out on Teenage Girls who Used Social Media

Autor: Nur Evira Anggrainy, Siti Aisa, Aris Soleman
Rok vydání: 2022
Předmět:
Zdroj: Al-Maiyyah: Media Transformasi Gender dalam Paradigma Sosial Keagamaan. 15:126-136
ISSN: 2548-9887
1979-245X
DOI: 10.35905/al-maiyyah.v15i2.781
Popis: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan big five personality dengan fear of missing out (FoMO) pada remaja perempuan pengguna media sosial. Pada variabel big five personality, yang diteliti hanya berfokus pada tiga trait kepribadian yaitu neuroticism, extraversion, dan, agreeableness. Sedangkan dua trait kepribadian yaitu openness to experience dan conscientiousness tidak diteliti dalam penelitian ini. Jenis penelitian adalah kuantitatif, dengan teknik pengambilan sampel menggunakan quota sampling. Partisipan penelitian adalah remaja berjenis kelamin perempuan yang berdomisili di Kota Manado, dengan rentang usia 17 sampai 20 tahun, memiliki media sosial, dengan total partisipan berjumlah 222. Semua partisipan yang mengikuti penelitian ini menggunakan media sosial lebih dari 3 jam per hari. Pengambilan data dilakukan dengan cara membagikan dua jenis kuisioner secara bersamaan dan kuisioner tersebut terdiri dari big five inventory dan fear of missing out scales. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan pada trait kepribadian extraversion dan agreeableness dengan fear of missing out remaja perempuan pengguna media sosial. Sedangkan pada trait kepribadian neuroticism tidak memiliki hubungan yang signifikan.
Databáze: OpenAIRE