PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS KOMPUTER DENGAN ADOBE FLASH PRO CS6 PADA MATERI LUAS BANGUN DATAR

Autor: Rahmat Saputra, Septyani Thalia, Tria Gustiningsi
Jazyk: indonéština
Rok vydání: 2019
Předmět:
Zdroj: Jurnal Pendidikan Matematika, Vol 14, Iss 1, Pp 67-80 (2019)
Druh dokumentu: article
ISSN: 1978-0044
2549-1040
DOI: 10.22342/jpm.14.1.6794.67-80
Popis: Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan media pembelajaran yang valid dan praktis. Peneliti menggunakan Design Research tipe Development Study dengan dua tahapan, yaitu tahap preliminary dan tahap prototyping. Pada tahap preliminary, peneliti melakukan analisis materi bangun datar dan dilanjutkan dengan membuat flowchart untuk menentukan urutan materi yang akan ditampilkan pada media pembelajaran. Pada tahap prototyping, peneliti menggunakan alur formative evaluation yang terdiri dari self evaluation, expert review, one-to-one, small group, dan field test. Pada penelitian ini hanya dibahas sampai pada tahap small group. Teknik pengumpulan data yang digunakan meliputi walkthrough, angket, wawancara, dan tes. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP IT Izzuddin Palembang. Hasil dari penelitian ini adalah media pembelajaran yang dihasilkan sudah valid dan praktis. Kevalidan media pembelajaran ditunjukkan dari hasil validasi pada tahap expert review dan one-to-one yang menyatakan bahwa media pembelajaran telah baik dari segi konten, konstruk, dan bahasa. Kepraktisan media pembelajaran juga terlihat pada tahap small group bahwa siswa dapat menggunakan media pembelajaran dengan baik, dapat membantu siswa dalam memahami materi, dan siswa tertarik menggunakannya.
Databáze: Directory of Open Access Journals