The Literasi Membaca di SMP MUHAMMADIYAH 23 Lubuk Palas Melalui Program Kampus Mengajar 3

Autor: Dedy Irawan, Herlin Munthe, Jojor Silalahi, Sahlan Tampubolon, Sinthya Maranatha hr Munthe
Rok vydání: 2022
Zdroj: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Bangka Belitung. 9:50-56
ISSN: 2622-6448
2407-5027
Popis: Kampus Mengajar 2021 merupakan program lanjutan dari Program Kampus Mengajar Perintis yang telah dilaksanakan pada tahun 2020 sebagai bukti dedikasi kampus melalui mahasiswa untuk bergerak menyukseskan pendidikan nasional dalam kondisi pandemi. Kampus Mengajar adalah bagian dari program Kampus Merdeka yang melibatkan mahasiswa di setiap kampus dari berbagai latar belakang pendidikan untuk membantu proses belajar mengajar di sekolah, khususnya pada jenjang SD dan memberikan kesempatan kepada mereka belajar dan mengembangkan diri melalui aktivitas di luar kelas perkuliahan. Indonesia sedang membutuhkan bantuan berbagai pihak untuk bergerak secara sinergis menyukseskan pendidikan nasional. Kampus Mengajar bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk belajar dan mengembangkan diri melalui aktivitas di luar kelas perkuliahan, membantu sekolah untuk memberikan pelayanan pendidikan yang optimal terhadap semua peserta didik pada jenjang SD dalam kondisi terbatas dan kritis selama pandemi dan memberikan kesempatan belajar optimal kepada semua peserta didik pada jenjang SD dalam kondisi terbatas dan kritis selama pandemi. Hasil dari program ini memberikan respon positif dari pihak di SMPS Muhammadiyah 23 Lubuk Palas dan berdampak baik dalam hal pembelajaran,adaptasi teknologidan administrasi sekolah,Kata kunci: Mahasiswa, kampus mengajar, di SMPS Muhammadiyah 23 Lubuk Palas
Databáze: OpenAIRE