Pengembangan Modul Matematika Berbasis Pendekatan Metakognitif dalam Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah dan Self-Confidence Matematis Siswa
Autor: | Asmin Asmin, Asrin Lubis, Rida Nelviani Lubis |
---|---|
Rok vydání: | 2022 |
Předmět: | |
Zdroj: | Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan Matematika. 7:27-38 |
ISSN: | 2579-9258 2614-3038 |
DOI: | 10.31004/cendekia.v7i1.1837 |
Popis: | Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan: validitas, praktis, efektif, modul pembelajaran yang dikembangkan menggunakan pendekatan metakognitif, peningkatan kemampuan pemecahan masalah dan self-confidence matematis siswa. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan model pengembangan Dick & Carey. Hasil penelitian ini: (1) Validasi modul pembelajaran dengan menggunakan pendekatan metakognitif yang dikembangkan berada pada kategori ‘Valid’ dengan nilai rata-rata total sebesar 4,3; (2) Berdasarkan indeks gain ternormalisasi, diperoleh bahwa pada uji coba I terjadi peningkatan nilai sebesar 0,42 dengan kriteria sedang dan pada uji coba II terjadi peningkatan nilai sebesar 0,52 dengan kriteria sedang ; (3) Berdasarkan hasil pencapaian self-confidence, terjadi peningkatan dari uji coba I ke uji coba II.; (4) Modul pembelajaran berbasis dengan menggunakan pendekatan metakognitif yang dikembangkan memenuhi kriteria keberhasilan kepraktisan modul pembelajaran ditinjau dari hasil observasi keterlaksanaan pembelajaran. Skor yang diperoleh pada uji coba II adalah 4,47 dengan kategori ‘Baik’. |
Databáze: | OpenAIRE |
Externí odkaz: |