MODEL PENGUKURAN KEBERHASILAN ALIH TEKNOLOGI (STUDI KASUS : SISITEM INFORMASI PERUSAHAAN JASA TRANSPORTASI UDARA BERDASARKAN PERSEPSI PEMAKAI)

Autor: Moh. Munih Dian Widianta
Rok vydání: 2012
Zdroj: Jurnal Ilmiah Inovasi. 12
ISSN: 2527-6220
1411-5549
Popis: Salah satu permasalahan dalam alih teknologi adalah ukuran nilai keberhasilan dari teknologi yang telah dialihkan. Nilai ini dapat dicapai melalui pengukuran atas persepsi pelaku yang terlibat dalam alih teknologi. Perusahaan transportasi udara ini telah melakukan alih teknologi bidang sistem informasi, yaitu software SAP R/3, dan mengukur nilai keberhasilannya berdasarkan persepsi pemakai tanpa dikuantifikasikan.Model pengukuran keberhasilan alih teknologi dalam penelitian ini dibangun dengan menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi keberhasilan alih teknologi. Faktor-faktor tersebut dikelompokkan dalam tiga tahapan, yaitu tahap Sebelum Alih Teknologi (taraf pengembangan), tahap Saat Alih Teknologi (proses implementasi), dan tahap Setelah Alih Teknologi (difusi). Nilai keberhasilan tahap sebelum alih teknologi dilakukan dengan mengukur faktor-faktor Kemampuan Manajemen Teknologi, Sosial Budaya, Karakteristik dan Jenis Teknologi, dan Pemilihan Waktu. Nilai keberhasilan pada tahap saat alih teknologi dilakukan dengan mengukur faktor-faktor Strategi Implementasi, Proses Adaptasi, Sumber Daya, serta Pendidikan dan Pelatihan. Sedangkan pada tahap setelah alih teknologi dilakukan dengan mengukur faktor-faktor Kualitas Sistem, Kualitas Pelayanan, Kualitas Informasi, Kepuasan Pengguna, dan Dampak Individu. Model yang terbentuk diaplikasikan dengan mengkuantifikasikan nilai persepsi pemakai yang dapat menggambarkan pencapaian prestasi dalam alih teknologi. Pada tahap sebelum alih teknologi diperoleh nilai 88%, tahap saat alih teknologi sebesar 89%, dan setelah alih teknologi sebesar 87%, secara agregat nilai keberhasilan alih teknologi sistem informasi pada perusaan transporatasi udara ini 88%. Nilai ini memberikan arti pencapaian dalam proses alih teknologi bidang sistem informasi.
Databáze: OpenAIRE