Peran Pemoderasian Kompleksitas Tugas Pada Pengaruh Gaya Kepemimpinan Transformasional Terhadap Kemampuan Contextual Ambidexterity

Autor: Rangga Almahendra, Anwar Mansyur
Rok vydání: 2018
Předmět:
Zdroj: Optimal: Jurnal Ekonomi dan Kewirausahaan. 12:1-17
ISSN: 2597-4823
1978-2586
DOI: 10.33558/optimal.v12i1.1542
Popis: Contextual ambidexterity merupakan kapasitas keperilakuan untuk memadukan aktivitas eksplorasi dan eksploitasi secara simultan. Dalam konteks manajemen pengetahuan, aktivitas eksplorasi sama dengan akuisisi pengetahuan, sedangkan aktivitas eksploitasi sama dengan berbagi pengetahuan. Pada penelitian ini, pencapaian kemampuan contextual ambidexterity akan dianalisis pada level individu dengan melihat pengaruh gaya kepemimpinan transformasional, serta peran kompleksitas tugas sebagai variabel pemoderasi dengan menggunakan teori jalur sasaran dan teori pembelajaran organisasional sebagai pondasi teoritis. Pengumpulan data dilakukan melalui survei menggunakan kuesioner yang didistribusikan kepada perawat yang bekerja di Rumah Sakit Pembina Kesejahteraan Umat Muhammadiyah, Yogyakarta. Berdasarkan hasil survei, sebanyak 114 responden memenuhi kriteria sampel berdasarkan teknik purposive sampling dan dianalisis dengan menggunakan teknik analisis regresi moderasian untuk menguji hipotesis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa gaya kepemimpinan transformasional berpengaruh positif terhadap kemampuan contextual ambidexterity, sedangkan pengujian efek moderasi menunjukkan bahwa kompleksitas tugas tidak memoderasi pengaruh positif gaya kepemimpinan transformasional terhadap pencapaian kemampuan contextual ambidexterity.
Databáze: OpenAIRE