Aktivitas Zona Hambat Ekstrak Daun Kemangi (Ocimum americanum) terhadap Candida albicans

Autor: Herlina J. Buarlele, Susana Elya Sudrajat, Donna Mesina Rosadini Pasaribu
Rok vydání: 2019
Zdroj: Jurnal Kedokteran Meditek.
ISSN: 2686-0201
DOI: 10.36452/jkdoktmeditek.v24i68.1702
Popis: Pengobatan penyakit yang disebabkan jamur Candida albicans umumnya menggunakan antijamur sintetik. Dampak penggunaan antijamur terus menerus, dapat mengakibatkan resistensi. Daun kemangi mempuyai senyawa yang dapat menghambat pertumbuhan jamur. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adakah zona hambat pada ekstrak daun kemangi (Ocimum americanum) terhadap pertumbuhan Candida albicans dan untuk mengetahui berapa kadar ekstrak daun kemangi yang menghasilkan zona hambat pertumbuhan Candida albicans. Penelitian ini menggunakan metode difusi agar, dengan cara maserasi daun kemangi menggunakan etanol 96% yang direndam 2 hari, setelah didapatkan ekstrak lalu ekstrak dipipet ke dalam cawan petri yang sudah diisi Sabouraud Dextrose Agar dengan biakan Candida albicans. kontrol (+) menggunakan ketokonazol 0,02 gram dan kontrol (-) tween 80 sebagai pebanding zona daya hambat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsentrasi ekstrak 5μL menghasilkan zona hambat 9,56 mm, sedangkan konsentrasi ekstrak 60 μL sampai 80 μL menghasilkan zona 29,65 mm sampai dengan 32,46 mm, lebih luas dari zona hambat yang dihasilkan ketokonazol (kontrol +), yaitu 28,71 mm. Kesimpulan penelitian ini membuktikan bahwa ekstrak daun kemangi memiliki aktivitas anti jamur terhadap Candida albicans, konsentrasi ekstrak daun kemangi pada volume 60 μL sampai 80 μL menunjukkan zona hambat lebih luas dari ketokonazol kontrol positif. Kata kunci : Ekstrak daun kemangi, anti jamur, metode dufusi agar, Candida albicans
Databáze: OpenAIRE